![]() |
| Laptop bantuan dari pusat tiba di sekolah dasar di Wera. |
WERA - BIMA, TUPA NEWS.- Sejumlah Sekolah Dasar di Kecamatan Wera Kabupaten Bima hari ini, Senin (12/01/2026) terima bantuan Laptop dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) Republik Indonesia.
Seperti yang disampaikan oleh reporter media ini (Biro Wera), bahwa sejumlah sekolah dasar yang ada di Kecamatan Wera menerima masing-masing satu unit laptop dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah sebagai bagian dari program Digitalisasi Pembelajaran Tahap II Wilayah 1. Bantuan ini diberikan untuk memperkuat sarana teknologi di sekolah dan mendorong percepatan transformasi digital dalam proses belajar mengajar.
![]() |
| Bukti penerimaan bantuan dimaksud. |
Penyerahan perangkat tersebut tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan dan Penerimaan Barang berupa laptop beserta perlengkapannya dengan Nomor : 146628/BAPP/M2-KEMENDIKDASMEN/2025. Distribusi ini merupakan tindak lanjut dari Surat Perjanjian Pelaksanaan Paket Pengadaan Sarana Digitalisasi Pembelajaran Tahap II Wilayah 1, dengan Nomor : EP-01 K8XAN3TOPH1 EZ9 M3DAO4 TFEG, tertanggal 19 November 2025.
Para kepala sekolah di Kecamatan Wera menyambut positif bantuan ini.Seperti kepala SDN Inpres Oi Tui dan Kepala SDN Mandala, Ahmad Yani, S. Pd mengungkapkan saya berterimakasih kepada pemerintah dengan hadirnya perangkat laptop, akan sangat membantu sekolah di kecamatan Wera dalam meningkatkan kualitas administrasi, memperluas akses materi digital, serta memperkuat kompetensi guru dan siswa dalam penggunaan teknologi pendidikan, ungkapnya.
![]() |
| Pihak ke-tiga saat menyerahkan bantuan digital dari Kemendikasmen RI. |
Program digitalisasi ini juga diharapkan mampu mendorong sekolah dasar di Kecamatan Wera untuk semakin adaptif terhadap perkembangan teknologi dan memberikan pengalaman belajar yang lebih modern kepada para siswa.
Koordinator Wilayah (Korwil) Kecamatan Wera Usman, S. Pd. menyampaikan apresiasi kepada Kemendikdasmen atas perhatian dan dukungan yang diberikan, serta berharap distribusi sarana pembelajaran digital terus diperluas sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara merata oleh seluruh satuan pendidikan dan mudah mudahan perangkat ini di gunakan untuk kepentingan belajar siswa dan tidak disimpan begitu saja di rumah kepala sekolah sebagai alasan untuk pengamanan padahal bisa diberikan kepada wali kelas. (TN - Israfil)



COMMENTS